Kamis, 16 Februari 2017

Review Harga dan Spesifikasi Nokia 3, 5, 8 Terbaru 2017

Nokia yang sebelumnya sukses dengan produknya yang laris manis di pasaran Tiongkok, yaitu Nokia 6, kini mulai mempersiapkan produk terbarunya yang tak kalah saing. Menurut rumor yang beredar, Nokia sedang mempersiapkan smartphone android terbaru mereka yang punya spek tingkat menengah sebagai saingan dari beberapa brand lain yang sudah punya nama sebelumnya.


Nokia 3, 5, dan 8 kabarnya akan diperkenalkan pada tanggal 26 Februari 2017 di Barcelona, Spanyol, dalam sebuah acara bertajuk Mobile World Congress (MWC). Ini merupakan 3 perangkat terbaru Nokia yang sudah mencuri perhatian sebelum dirilis, namun ada beberapa bocoran mengenai 3 perangkat baru ini.

Beberapa pihak memprediksi bahwa smartphone Nokia berikutnya akan mendapatkan sambutan yang hangat dari para penggemarnya. Hal ini dibuktikan dengan penjualan Nokia 6 yang langsung habis dalam waktu 1 menit kala dilakukan penjualan pertama di Tiongkok dengan sistem flash sale. Ini merupakan salah satu prestasi yang sangat mengagumkan untuk sebuah merk yang sedang bersaing kembali.

Menurut rumor yang beredar, ada 3 smartphone android Nokia terbaru yang tengah dipersiapkan, berikut adalah reviewnya :

Nokia 3
Jaringan : 4G LTE, dual SIM
Layar : 5,2 inchi
OS : android marshmallow
Chipset : Qualcomm MSM8917 Snapdragon 425
RAM : 2GB
Internal : 16GB
Kamera : belakang 13MP + depan 5MP

Nokia 5
Jaringan : 4G LTE, dual SIM
Layar : 5,2"
OS : android Nougat
Chipset : Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430
RAM : 2GB
ROM : 16GB
Kamera : 16+5MP

Nokia 8
Jaringan : 4G LTE, dual SIM
Layar 5,7"
Proteksi : corning Gorilla glass 5
OS : android nougat
RAM : 6GB
ROM : 64/128GB
Kamera : 24+12MP

Untuk harganya, menurut informasi yang saya dapat dari tempo, Nokia 3 akan dihargai di kisaran Rp 2.000.000, 00 sedangkan Nokia 5 harganya Rp 2.600.000, 00. Untuk Nokia 8 masih belum jelas, namun ada pihak yang mengatakan bahwa harga Nokia 8 mencapai Rp 6.000.000, 00.


EmoticonEmoticon